Jatim

Kapolda Jatim Laksanakan Groundbreaking Perumahan Bersubsidi Untuk Anggota Polri

BANGKALAN – HKNews.info :  Peduli demi Kesejahteraan anggota, Kapolda Jawa Timur Komjen Pol Drs. Imam Sugianto, M.Si  melaksanakan Ground Breaking Perumahan Bersubsidi untuk Anggota Polri di Bangkalan, pada hari Selasa (04/03/2025) kemarin.

egiatan ini juga dilaksanakan Serentak di 34 Polda seluruh Indonesia melalui Zoom Clouds Meeting, yang dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo M.Si bersama Menteri Perumahan Rakyat Maruarar Sirait dari Karawang, Jawa Barat.

Di Wilayah Jawa Timur, Perumahan Subsidi bagi anggota Polri tersebut akan dibangun di atas Lahan seluas 300 Hektar yang terletak di Perum Kokoh City, Jalan Sukolilo Tebul, Kecamatan Kwanyar, Bangkalan, Pulau Madura, Jawa Timur.

“Alhamdulillah siang ini kita ikuti acara Video Conference dengan Bapak Kapolri yang kini posisi di Karawang bersama Bapak Menteri Perumahan, Melaunching Pertama dalam rangka Pembangunan Rumah Bersubsidi Pegawai Negeri pada Polri di seluruh Indonesia secara serentak,” tutur Kapolda Jawa Timur di Bangkalan, Madura.

Komjen Pol Drs. Imam Sugianto, M.Si menjelaskan, bahwa program ini merupakan bagian dari Target yang dicanangkan oleh Menteri Perumahan untuk membangun 3 Juta Rumah dalam satu Tahun.

Perumahan di Bangkalan ini akan dibangun oleh PT. Kokoh Eksa Nusantara di atas lahan yang masih tersisa seluas kurang lebih 300 Hektar.

Kapolda Jawa Timur menyampaikan, bahwa dari sekitar 41 Ribu anggota Polri di Jawa Timur, 27 Ribu di antaranya sudah memiliki Rumah, sementara lebih dari 13 Ribu anggota masih belum memiliki Rumah sendiri.

“Itu yang akan kita jadikan sasaran Target, bagaimana Anggota-anggota kita, khususnya yang Bujang dapat Menabung Membangun Rumah untuk mengikuti program yang dicanangkan oleh Bapak Presiden,” jelasnya.

Kapolda Jawa Timur berharap, dengan adanya program ini dapat memenuhi Kesejahteraan Anggota dan Pegawai Negeri pada Polri dalam hal ini Polda Jawa Timur.

“Saya berharap dan kita targetkan Mudah-mudahan Jawa Timur adalah salah satu Provinsi yang bisa Membangun Terbanyak, khususnya untuk Pegawai Negeri pada Polri di seluruh Jajaran Seluruh Indonesia, khususnya Anggota yang di Jawa Timur,” pungkas Kapolda Jawa Timur Komjen Pol Drs. Imam Sugianto, M.Si. (Staind/Bertus).

Related Articles

Back to top button