Jatim

Hadapi Era Renewable Energy, Wagub Jatim Minta PJB Terus Berinovasi

Wagub Emil dan para peserta Seminar di PT PJB

               SURABAYA – HKNews.info : Wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak meminta para pegawai PT. Pembangkitan Jawa Bali (PJB) untuk terus berinovasi. Apalagi tantangan ke depan semakin banyak termasuk menghadapi era energy terbarukan (renewable energy).

               “Tantangan PJB semakin besar ke depan. Saya berharap anda semua insane muda PJB bisa terus berkreasi dan berinovasi sehingga mampu menyelesaikan masalah dan tantangan ke depan,” kata Emil saat menjadi pembicara dalam One Day Seminar Capacity Building PT. PJB 2019 dengan tema ‘Elevate Your Self Competence to Generate PJB Future Creation’ di Kantor Pusat PJB, Jalan Ketintang Baru Surabaya, Rabu (13/11).

               Menurutnya, berbagai inovasi itu bisa muncul salah satunya dengan pendekatan kepada masyarakat. Dengan kedekatan tersebut, maka akan menjadi penguat sensor untuk mendeteksi perkembangan apa yang terjadi di tengah-tengah masyarakat.

Wagub Emil saat jadi pembicara di One Day Seminar Capacity Building PT PJB 2019

               “Kita bisa mulai dengan membangun kepedulian kepada masyarakat. Hal ini bisa membuat insan PJB lebih bahagia dalam bekerja dan unlocking sesuatu yang kaku dalam bekerja,” katanya.

               Emil mengatakan, dengan terbangunnya kedekatan dengan masyarakat makahal tersebut bias mencairkan kakunya dunia teknologi. Hal tersebut penting mengingat saat ini sedang menghadapi era renewable energy dan beragam perkembangan energy listrik.

               “Satu hal yang tidak kalah penting adalah solid dansaling menguatkan satu sama lain. Selain itu kolaborasi juga menjadi hal yang harus dilakukan untuk bias mencapai tujuan bersama,” kata Emil.

               Dalam kesempatan ini, Emil juga mengingatkan trendisrupsi yang sedang terjadi saat ini. Era tersebut diantaranya ditandai dengan gig economy, sharing economy, artificial intelligence, internet of things, advance material dan additive manufacturing.

               “Saya yakin teman – teman di PJB ini mampu terus berkreasi dan berinovasi terutama dalam era disrupsi saat ini.Teruslah berkarya dan berjuang,” pesannya. (yok)

Related Articles

Back to top button