Headline

Air Bersih Layak Konsumsi, Tantangan Surabaya Di Masa Depan

SURABAYA – HKNews.info : Pasokan air minum dari instansi pengolahan air milik pemerintah kota, hingga kini belum mampu memenuhi harapan segenap warga Surabaya. Surabaya bahkan memiliki permasalahan serius dengan kwalitas air minum.

Direktur Utama PDAM (Perusahaan Daerah Air Minum) Surya Sembada, Mujiman Sukirno, pada suatu kesempatan mengatakan kepada wartawan, bahwa baku mutu air yang dikelola PDAM di Surabaya masih di kelas II. “Ini menjadi perhatian yang serius,” akunya. Jika mengacu pada Peraturan Pemerintah No.82 Tahun 2001 tentang Pengelolaan Kwalitas Air dan Pengendalian Pencemaran Air, maka air PDAM Surabaya tidak layak minum.

Penyebab kwalitas air baku PDAM rendah karena sebagian besar air berasal dari Sungai Brantas. Sementara, kata Mujiaman, air sungai Brantas sudah tercemar limbah. Sekitar 35% limbah cair berasal dari industri dan sisanya dari masyarakat. “Industri yang paling banyak, industri kertas, industri baja, dan industri minuman,” katanya.

Namun begitu PDAM Surya Sembada tetap menambah puluhan master meter, pada pertengahan September 2019 lalu, untuk 1800 lebih rumah tangga yang belum mendapat akses air minum dan sanitasi layak. Alasannya, master meter ini sudah lama diprogramkan. Sedangkan kwalitas airnya masih “bermasalah”.

Demi meningkatkan kwalitas pelayanan kepada pelanggan, PDAM Surya Sembada mengirimkan delegasi untuk study banding ke Australia, pertengahan November 2019 lalu. Antara lain, belajar tentang pengelolaan industri air minum di Unity Water, Queensland, Australia dalam program WUIP (Water Utility Improvement Program), atas sponsor dari Australian Water Association (AWA).

Hasilnya ? Hingga kini belum ada pernyataan resmi dari Dirut PDAM Surya Sembada ihwal peningkatan kwalitas air produksi PDAM Surya Sembada untuk warga Kota Surabaya. Di sisi lain, para pelanggan PDAM warga Kota Surabaya masih mengeluhkan keruhnya air PDAM.

 

Kwalitas neWater Singapura

Dalam satu sesi peliputan terkait Pengelolaan Air berkwalitas di Singapura, oleh Kelompok Kerja Wartawan Humas Pemkot Surabaya, pertengahan Desember 2019 lalu, mendapati system pengelolaan air berkwalitas dengan standart internasional yang dilakukan pemerintah Singapura.

Pihak NEWater Visitor Centre, Singapura, yang menerima kunjungan delegasi wartawan dari Surabaya ini mengungkapkan secara rinci, proses daur ulang air bekas pakai menjadi air yang sangat bersih layak konsumsi, bermutu tinggi, dan mampu memproduksi secara berkelanjutan di segala cuaca.

Saat ini, ada lima pabrik NEWater yang memasok hingga 40% dari kebutuhan air Singapura. Pada 2060, NEWater diperkirakan akan memenuhi hingga 55% dari kebutuhan air Singapura di masa depan.

NEWater Singapura telah dirintis sejak tahun 1970-an, dengan penelitian – penelitian oleh Pemerintah Singapura. Awal 1990 mulai menghitung segala biaya yang diperlukan untuk membangun system NEWater, dengan perkiraan peningkatan biaya yang semakin tinggi. Pada 1998 dibentuk tim penguji penggunaan teknologi membran dalam reklamasi air untuk keperluan air minum. Serangkaian tes dan audit menunjukkan bahwa NEWater adalah air yang berkwalitas, aman dan berkelanjutan, serta berada dalam persyaratan WHO dan USEPA untuk air minum.

Pada tahun 2003 pemerintah Singapura baru meluncurkan NEWater ke publik, dengan pembukaan dua pabrik di Bedok dan Kranji, serta NEWater Visitor Centre, sebuah museum air untuk memamerkan perjalanan pemerintah menuju berkelanjutan air.

Pemerintah Singapura meyakini NEWater adalah sebuah tekhnologi baru instalasi reklamasi air, yang mengumpulkan dan mengolah semua air yang digunakan di Singapura sesuai dengan standart internasional. NEWater juga telah lulus lebih dari 150.000 tes ilmiah sesuai dalam persyaratan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

 

neWater Untuk Minum Dan Non Minum

NEWater digunakan untuk minum secara tidak langsung. Produk air NEWater ditambahkan ke reservoir menyatu dengan air mentah menjadi air baku yang diolah di saluran sebelum dipasok ke konsumen sebagai air ledeng.

Sedangkan untuk non minum, karena sangat bersih NEWater digunakan untuk keperluan pendinginan industri dan pendingin ruangan di fabrikasi wafer, kawasan industri dan bangunan komersial. NEWater dikirim ke pelanggan industri melalui jaringan pipa khusus.

Dua tahun sekali, NEWater menjalani proses audit yang ketat oleh panel audit eksternal yang terdiri dari para ahli internasional di bidang teknik, kimia air, toksikologi, dan mikrobiologi.

 

Kapan Surabaya Punya Air Bersih Berkwalitas ?

Banyak pihak mempercayai Surabaya kelak mampu memproduksi air bersih berkwalitas, karena memiliki dataran tinggi di kawasan Surabaya Barat, yang diyakini banyak menyimpan resapan air tanah. Serta program peningkatan kwalitas air Kali Surabaya, seperti telah diupayakan oleh Pemerintah Kota dibawah kepemimpinan Wali Kota Tri Rismaharini.

Para pelancong dari manca negara, atau mereka yang tergabung dalam satu delegasi yang diutus ke Surabaya, mengagumi karena dalam tempo singkat Pemerintahan Wali Kota Tri Rismaharini berhasil meningkatkan kwalitas air Kali Surabaya, menjadi lebih jernih dan bukan tidak mungkin dijadikan air baku memproduksi air minum layak konsumsi bagi warga kota. (yok)

Related Articles

Back to top button